*Kapolres Kayong Utara Hadiri Pengajian dan Silaturahmi Ramadhan 1446H Bupati dan Wakil Bupati Kayong Utara*

Polres Kayong Utara, Polda Kalbar – Kegiatan Pengajian dan Silaturahmi Ramadhan 1446H yang digelar oleh Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya, S.Sos., M.Si, bersama Wakil Bupati Amru Chanwari, berjalan lancar pada Senin, 10 Maret 2025. Acara yang dimulai pukul 17.00 WIB ini berlangsung di Pendopo Bupati Kayong Utara, Desa Sutera, Kecamatan Sukadana.

Acara dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk Bupati dan Wakil Bupati Kayong Utara, Ketua DPRD, Kapolres Kayong Utara, serta kepala OPD. Selain itu, turut hadir pimpinan pondok pesantren (Ponpes) Darul Hikam Sukadana, Ponpes Baitul Quran Sukadana, tokoh agama, dan masyarakat setempat.

Acara dimulai dengan tausyiah yang mengingatkan umat tentang keutamaan bulan Ramadhan dan malam Lailatul Qadar, di mana amal ibadah dilipatgandakan hingga 1000 kali. Setelah itu, peserta melanjutkan acara dengan buka puasa bersama, yang juga menjadi ajang mempererat silaturahmi.

Kapolres Kayong Utara, AKBP Donny Molinno Manoppo, S.H., S.I.K., M.Si, berharap bulan Ramadhan membawa berkah dan dampak positif bagi masyarakat Kayong Utara. Ia juga mengungkapkan harapannya agar program-program pemerintah daerah dapat berjalan lebih baik dan memberikan manfaat maksimal bagi kesejahteraan masyarakat.
“Kegiatan ini bukan hanya untuk silaturahmi, tetapi juga untuk memperkuat hubungan antara pemerintah dan masyarakat. Semoga pengajian ini membawa berkah dan membawa Kayong Utara ke arah yang lebih baik,” ungkap AKBP Donny.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *